Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jawaban Ayo Berlatih halaman 175 dan 176 Klasifikasi dan Jaring Makanan SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka

Ayo Cek Pemahaman

Jawablah pertanyaan berikut.

1. Ketika Rina pergi ke pasar, dia membeli beberapa binatang untuk dikonsumsi yaitu belut, ayam, lele, sapi, bebek dan ikan. Sesampainya di rumah Rina mengelompokkan binatang tersebut agar mudah untuk mengatur menunya. Buatlah pengelompokan sederhana untuk binatang tersebut! Bagaimana cara Kalian mengelompokkannya?

Jawaban:

Klasifikasi

Klasifikasi adalah suatu cara pengelompokan dan pengkategorian yang didasarkan pada ciri-ciri tertentu. Semua ahli biologi menggunakan suatu sistem klasifikasi untuk mengelompokkan tumbuhan ataupun hewan yang memiliki persamaan struktur. Pengelompokannya bisa berdasarkan tempat hidupnya:

a. Hidup di darat: Ayam, sapi, bebek

Hewan berkaki: ayam, sapi, dan bebek

b. Hidup di air: Lele, belut, ikan.

Hewan tidak berkaki: belut, ikan, dan lele.

Cara pengelompokannya berdasarkan satu ciri yang dijadikan persamaan.

2. Perhatikan jaring makanan makanan berikut.

Berdasarkan jaring makanan tersebut, jawablah pertanyaan berikut.

a. Tentukanlah apakah pernyataan berikut benar atau salah.

Jawaban:

Pernyataan

Berang-berang dan bangau berkompetisi untuk mendapatkan makanan. Jawaban: Benar

Jika ikan gabus dihilangkan pada jaring-jaring makanan tersebut maka populasi ikan kecil akan meningkat tajam.Jawaban: Salah

Ikan kecil dan capung merupakan organisme pada tingkatan tropik 3. Jawaban: Benar

b. Seorang peneliti meneliti tentang jaring-jaring makanan tersebut, kemudian mencoba untuk membuat sebuah piramida jumlah dari jaring-jaring makanan tersebut. Tentukanlah benar atau salah aktivitas yang dilakukan oleh peneliti tersebut.

Jawaban:

Pernyataan

Menghitung jumlah masing-masing organisme pada tingkatan tropiknya. Jawaban: Benar

Menimbang berat kering organisme pada masing-masing tingkatan tropik. Jawaban: Salah

Menggambar ukuran blok sesuai dengan jumlah organisme pada tingkatan tropiknya. Jawaban: Benar



Disclaimer:

1. Kunci jawaban pada unggahan tidak mutlak kebenarannya

2. Unggahan ini bisa digunakan sebagai salah satu acuan dalam mengerjakan soal bukan sebagai acuan utama

3. Kunci jawaban pada unggahan mungkin akan berbeda dengan pembahasan di sekolah atau penunjang lain

Posting Komentar untuk " Jawaban Ayo Berlatih halaman 175 dan 176 Klasifikasi dan Jaring Makanan SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka"